Pogba Siap Cabut, Juventus Kembali Kejar Mascherano

Javier Mascherano sepak bola

Juventus masih belum dapat jawaban pasti soal masa depan Paul Pogba. Sadar pemainnya tengah bimbang untuk menerima pinangan Manchester United, Si Nyonya Tua langsung bergegas mencari nama baru sebagai penggantinya.

Sebelumnya ada tiga nama yang santer jadi bidikan Juventus sebagai pengganti Pogba. Nemanja Matic dari Chelsea, Axel Witsel (Zenit St. Petersburg), serta Marcelo Brozovic yang kini membela Inter Milan adalah pemain yang masuk dalam daftar belanja Massimiliano Allegri.

Namun kabar terbaru yang dilansir dari Gazzetta World, Senin (25/7/2016), Juventus dilaporkan kembali mengejar Javier Mascherano. Pemain Barcelona memang sudah lama diincar klub raksasa Serie A tersebut.

Ketertarikan Juventus dengan pemain asal Argentina sempat merebak Mei lalu. Ketika itu, bek Blaugrana dikabarkan sudah sepakat pindah ke Italia, meski akhirnya Daniel Alves yang justru berhasil digaet Juventus.

Kini nama Mascherano kembali dipriotitaskan Juventus mengingat mereka terancam kehilangan Pogba. Pemain asal Prancis banyak disebut tinggal menunggu waktu pindah ke United dengan status pemain termahal di dunia.

Category:

MORE PLAYSPORTS88 FOOTBALL NEWS HERE

Henrikh Mkhitaryan berita sepak bola

Gabung ke Arsenal, Henrikh Mkhitaryan Senang Bisa Wujudkan Impian

Harry Kane berita sepak bola

Harry Kane Jadi Pesepakbola Inggris Terbaik 2017

Alexis Sanchez berita sepak bola

Sanchez Datang, Siapa Bakal Ditendang?

Philippe Coutinho berita sepak bola

Coutinho Yakin Liverpool Tetap Tangguh Tanpa Dirinya

Maxi Gomes berita sepak bola

Maxi Gomes Gagalkan Kemenangan Real Madrid

Ivan Rakitic berita sepak bola

Rakitic Pertanyakan Harga Mahal Coutinho