Draxler Merasa Keputusannya Gabung PSG Sudah Tepat
Berita Sepak Bola: Meski diincar banyak klub Eropa, Julian Draxler memutuskan gabung Paris St-Germain. Draxler yakin jalan yang diambil sudah tepat demi perkembangan kariernya.
Draxler di paruh pertama musim Bundesliga ini memang tak bersinar menyusul keengganannya bermain lagi untuk Wolfsburg. Pasalnya Draxler sudah sejak musim panas lalu ingin pergi dari klub itu.
Setelah dihubung-hubungkan dengan beberapa klub besar Eropa, termasuk Arsenal dan Liverpool, Draxler akhirnya memilih untuk hijrah ke Prancis dan bermain di PSG.
Kepindahannya senilai 35 juta euro itu pun dipertanyakan mengingat Draxler ibarat “keluar dari mulut buaya, masuk mulut harimau” terkait ketatnya persaingan di tim tersebut.
Di posisinya, Draxler harus bersaing dengan Jese Rodriguez, Javier Pastore, Lucas Moura, Angel Di Maria, dan Hatem Ben Arfa. Wajar jika ada keraguan kalau Draxler bisa sukses di sana.
Meski demikian, Draxler yakin kalau PSG akan membuat kariernya makin berkembang ke depannya. Setidaknya itu dibuktikan lewat dua gol dari empat penampilan sejauh ini bersama Les Parisiens.
“Saya yakin saya sudah membuat keputusan tepat,” ujar Draxler seperti dikutip Soccerway.
“Klub ini punya potensi hebat dan sudah mendapat pengakuan dalam beberapa tahun terakhir. Saya punya misi yang sama,” sambungnya.
“Saya ingin lebih baik, seperti halnya klub dan kami ingin mencapai level teratas di Eropa. Kami dalam jalur yang tepat.”
“Saya dan klub jelas bisa mencapai target ini bersama-sama,” tutupnya.
Category: Sepak Bola